Saturday, 20 April 2024 | 04:45 AM

Pemkab-Basel-Lakukan-Gotong-Royong-Bersih-Pantai-Kapur-Toboali
22 February 2018,08:48 AM

Bangkanews.id - Bangka Selatan,  Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan melakukan acara sosialiasi dan gotong royong bersih Pantai Kapur bertempat di Pantai Kapur Toboali,  Rabu ( 21/02/2018 ).

Acara ini dihadiri Bupati Basel, Kapolres Basel, Danramil Toboali, Danposmat Toboali, SKPD Basel, Instansi Vertikal,  Camat, Lurah dan masyarakat.

Bupati Bangka Selatan Justiar Noer mengatakan sadar bersih sampah merupakan wujud terciptanya kepedulian masyarakat terhadap sampah dengan menyediakan bak-bak sampah di setiap sudut tempat.

" Saya berharap sampah jangan dibiarkan berserakan dimana-mana,  maka diperlukan partisipasi dan peran masyarakat dalam menjaga kebersihan " ujarnya.

Semoga dengan Hari Sampah Nasional ini bukan menjadi beban bagi kita semua dan dapat mempertahankan Adipura yang telah diraih

" Semoga Bangka Selatan dapat maju, mandiri dan berdaya saing " imbuh Bupati Basel Justiar Noer.

Pemerintah Bangka Selatan menghimbau agenda yang sudah di canangkan Tiga Bulan Bersih Sampah (TBBS) sejak 21 Januari hingga bulan 21 April tahun 2018 bisa berjalan dengan baik.

( AR )

Komentar Anda