Thursday, 25 April 2024 | 02:23 PM

Politik & Hukum
06 July 2018,08:07 AM

BangkaNews.Id, Pangkalpinang -- Komisi Pemilihan Umum (KPU) kota Pangkalpinang mengelar Rapat Pleno terbuka Rekapitulasi Hasil Perhitungan Suara Pemilihan Walikota  dan Wakil Walikota  Pangkalpinang tahun 2018 Tingkat Kota Pangkalpinang kegiatan berlangsung Di Swiss-Bell Hotel, Kamis (05/07).

Dalam hal ini Ketua KPU Kota Pangkalpinang M.Yusuf mengatakan rapat pleno rekapitulasi ditingkat kota tersebut dilaksanakan setelah proses rekapitulasi suara di 7 (Tujuh) kecamatan selesai dilakukan.

" Hasil penetapan penghitungan ini sebagai bahan untuk penetapan calon walikota dan wakil walikota terpilih, hasil dari rekap ini juga nantinya akan kita laporkan ke KPU RI kemudian dari KPU RI akan dilanjutkan ke MK " ujarnya.

Wahyu Gusna Divisi SDM Dan Partisapasi Masyarakat menambahkan Alhamdulillah di tahun 2018 angka pemilihan bertambah dilihat pada tahun 2013 partisipasi pemilih adalah diangka 50,35 persen dan pada pemilihan Walikota dan Wakil walikota tahun 2018 ini partisipasi pemilih ada kenaikan diangka 11,31 persen menjadi 61,66 persen.

"Jadi untuk mencapai  target KPU 77,5 persen memang belum tercapai namun dibandingkan dengan kondisi sebelumnya ini sudah cukup banyak kenaikan adalah 11 persen dan kita lihat di daerah lain hanya 5 persen kenaikan " jelasnya.

Beliau juga mengatakan kita berharap juga nantinya untuk Pemilu dan Pilpres nanti banyak bantuan dari masyarakat , swasta dan pemerintah kota Pangkalpinang supaya berpartisipasi tetap meningkat.

" Jadi intinya kita minta dukungan masyarakat, dukungan media dan dukungan semua pihak swasta dan pemerintah  supaya bisa sama-sama untuk mengejar target di pemilu pilpres nanti di angka 80 persen kita berharap seperti itu dan kita juga sudah memetakan daerah-daerah mana saja kecamatan TPS yang memang tingkat pemilihan rendah sehingga kita bisa untuk mengeber sosialisasi pada waktu nanti " tutupnya.

( SD )

Komentar Anda