Friday, 19 April 2024 | 07:27 PM

Serumpun Sebalai
16 November 2018,10:47 PM

BangkaNews.Id, Pangkalpinang -- Menjelang Pilpres 2019, berbagai kegiatan dilakukan oleh Partai Politik dan Ormas yang berkaitan dengan Politik, Ormas GSI Babel dan setwil Forum Pers independen indonesia (FPII) Babel sempat merencanakan akan melakukan Diskusi terbuka dengan kajian Aktualisasi penyebab persoalan Bangsa menjelang Pilpres 2019 pada tanggal 17 November 2018 di Hotel Puri 56 Kota Pangkalpinang dengan pembicara Prof.Rocky Gerung dan Marwan Batubara, Jumat ( 16/11 ).

Namun, acara diskusi tersebut dibatalkan oleh GSI Babel karena pertimbangan situasi di Babel dan masih padatnya kegiatan Prof. Rokky Gerung yang telah terjadwal di tempat lain.

" Kami memohon maaf  kepada para peserta, sahabat dan rekanan yang telah sempat diundang dalam kegiatan diskusi terbuka tersebut " ucap M.Amin selaku ketua GSI.Babel.

Sementara itu, Purwanto selaku ketua setwil FPII Babel, saat ditemui awak media online ini dikediamanya (16/11 ), juga menyampaikan permohonan maaf kepada semua rekan - rekan yang telah di undang , adapun pembatalan kegiatan  seminar kebangsaan tersebut yang rencananya diadakan pada tanggal ( 17/11 ), karena suatu hal harus dibatalkan , apalagi  mengingat tahun ini merupakan tahun politik, dan masih padatnya kegiatan nara sumber yang akan kami hadirkan.

" Jadi buat rekan - rekan yang kemarin telah kami undang dalam seminar kebangsaan itu , saya selaku ketua setwil FPII Babel memohon maaf atas batalnya seminar tersebut " ucap purwanto.

( red )

Komentar Anda