Friday, 26 April 2024 | 06:54 AM

Belitung
03 July 2019,03:53 PM

BangkaNews.Id, -- Belitung Penyerahan bantuan Gerobak pengangkut sampah tersebut dilakukan secara Simbolis di halaman Kantor Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Belitung. Rabu (03/07/19) pagi

Bantuan diterima langsung oleh Yasa, SP, M.I.L Kabid Pengendalian Pencemaran Dan Kerusakan Lingkungan Hidup (KPPKLH)

�Bantuan Gerobak pengangkut sampah ini merupakan dukungan PT Timah kepada Dinas Lingkungan Hidup, khususnya pada Program kebersihan. Yang memang sudah lama diajukan oleh Wakil Bupati Isyak Meirobie untuk membantu Program Bersih dan Lebah.

Kepala Unit Produksi PT Timah Tbk Belitung Bapak Wijaya mengatakan, bantuan yang diserahkan ini merupakan salah satu program CSR dari PT Timah yakni, PT Timah Peduli Belitung Bersih dan Lebah.

�Kami selaku Perwakilan dari PT Timah bersama Forum BUMN sangat mendukung Program Bersih dan Lebah yang selalu di lakukan oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Belitung.� Ucap Kepala Unit Produksi PT Timah

�Dan sebagai ucapan terima kasih kami yang telah membersihkan dan memindahkan tempat penampungan sampah di depan rumah dinas kami maka kami tambahkan Dua Unit lagi Gerobak sampahnya, dengan total Enam Unit dari PT Timah dan Satu Unit dari Forum BUMN untuk Dinas LH.

�Mungkin kedepannya kami dari Forum BUMN yang sudah tergabung sebanyak 21 perwakilan, akan melakukan hal yang serupa dengan progam seperti ini tetapi dalam bentuk bantuan yang lain.� Ujar Wijaya

Yasa, SP, M.I.L selaku Kabid Pengendalian Pencemaran Dan Kerusakan Lingkungan Hidup (KPPKLH) mewakili PLT Kepala Dinas Lingkungan Hidup Edi Usdianto,ST. Dalam memberikan sambutannya mengatakan.

�Saya selaku perwakilan dari Dinas LH meminta maaf dikarenakan Pimpinan kami Bapak Edi Usdianto sedang ada pertemuan yang memang sangat padat jadwalnya hari ini dan juga untuk Bapak Wakil Bupati Bapak Isyak Meirobie yang dimana pak Wabup memang yang sangat mensuport dalam kebersihan juga tidak dapat hadir dikarenakan dari senin kemaren memang mengikuti sidang paripurna.

�Tentunya Program ini sangat kami Apresiasi kepada Perusahaan-perusahaan yang sangat Cinta kebersihan terutama di Kabupaten Belitung, karena kami sadar Dinas Lingkungan Hidup bukan satu-satunya yang mengurusi persampahan.� Ujar Kabid KPPKLH.

�Kita hanya sebagai Liningsektornya tapi untuk kebersihan adalah tugas kita bersama baik itu perusahaan maupun masyarakat, kami hanya sebagian di bentuk Tim Satgas Lebah yang selalu siap sedia selain petugas yang ada di jalan.

�Kami sadar sekali dan sekali lagi kami mohon bantuan kepada Forum BUMN sebagai ini bentuk bantuannya seperti Gerobak sampah dan lain-lainnya, kami juga menginginkan Kabupaten Belitung mendapat Adipura di Tahun ini.� Tutup Yasa.(R.10)

Komentar Anda