Friday, 19 April 2024 | 03:39 PM

Serumpun Sebalai
09 February 2020,02:51 PM

BangkaNews.id, Pangkalpinang -- Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Bangka Belitung menargetkan meraih lima medali emas dalam pergelaran PON XX di Papua mendatang.Hal tersebut diungkapkan Ketua KONI Babel dalam latihan bersama peserta Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda).

Menurut Ketua Umum KONI Babel,  Elfandy,  perolehan medali di PON Papua harus lebih baik dari perolehan medali di PON tahun 2016 di Jawa Barat

"Target kita lima medali emas,  kalau pada PON 2016 kita berada di peringkat ke 29, pada PON Papua ini kita targetkan peringkat 25, saya rasa ini sudah sangat realistis," ucap Elfandy di Stadion Depati Amir, Pangkalpinang (09/02/2020).

Dijelaskan Elfandi, potensi medali emas PON Papua berasal dari lima cabang olahraga yaitu Atletik, Panjang Dinding,  Binaraga,  Bilyard dan Sepak Bola Putri.

"Atlet Bangka Belitung kita bagi dalam tiga level. Level I tentu saja level untuk calon peraih emas,  level II adalah calon peraih perak dan perunggu serta level III atlet yang ada kemungkinan mendapatkan medali," jelas Elfandy.

Disampaikan Elfandi bahwa KONI Babel rencananya akan mempercepat keberangkatan atlet ke Papua agar bisa beradaptasi dengan cuaca.

"Kita berangkatkan atlet seminggu sebelum pertandingan, supaya atlet bisa beradaptasi dengan iklim disana, tekanan udara segala macam,  sehingga mereka saat pertandingan sudah terbiasa,"ungkasnya ( La )

Komentar Anda