Tuesday, 23 April 2024 | 02:41 PM

Pangkalpinang
23 September 2020,01:04 PM

BangkaNews.id -- Rumah Sakit Umum Daerah Depati Hamzah ( RSUD ) kota Pangkalpinang sudah mempersiapkan  Jumlah ruang isolasi untuk para pasien covid-19, Selasa (22-09-2020).

Direktur Rumah Sakit Umum ( RSUD )Depati Hamzah kota Pangkalpinang dr. M. Fauzan menjelaskan untuk ruang pasien covid 19  total ada 17 ruangan dan dari 17 ruangan kita bagi terdiri dari," 4 (Empat) ruangan ICU isolasi dengan tekanan negatif 5 (lima) ruangan isolasi tekanan negatif dan 8 (delapan) ruangan isolasi natural flow tanpa tekanan negatif.

,"Dan Untuk saat ini kita pernah merawat paling banyak 8 (delapan) pasien covid dan ruang di rumah sakit Depati Hamzah tidak pernah sampe penuh oleh pasien ujarnya.

Rata rata perbulan kami (Rumah Sakit Umum Depati Hamzah ) merawat 11 (sebelas) pasien covid-19.

Dalam penyampaian dr. M. Fauzan Kami (RSUD) Depati Hamzah hanya merawat pasien covid19 dengan gejala, sedang dan berat, untuk lama pengobatan sampai pasien membaik dengan waktu 5 Sampai 10 hari kedepan, " ungkapnya. (La)

Komentar Anda