Wednesday, 24 April 2024 | 10:43 PM

Pasca-Nelayan--di-Terkam-Buaya-Muara,-Tim-SAR-Gabungan-Lakukan-Pencarian-Korban
26 January 2021,11:35 AM

BangkaNews.id -- Belitung timur Mendapatkan informasi bahwa ada kejadian buaya muara memangsa manusia tim gabungan melakukan pencarian terhadap korban yang di bawa oleh buaya muara, Senin (25/01/21).

Adapun yang tergabung dalam pencarian terhadap korban terkaman buaya antara lain adalah Anggota BPBD, Tagana Beltim.

Di perkiraan sekitar pukul 17.30, bahwa ada warga batu penyu yang diterkam oleh buaya, kemudian anggota BPBD koordinasi meninjau lokasi.

,"Dan dikarenakan pendeknya jarak pandang dan resiko pencarian dimalam hari, maka diputuskan pencarian dilakukan besok hari. 

Pencarian terhadap korban terkaman buaya dilanjutkan pukul 09.00 wib Anggota BPBD, BASARNAS, Dan TAGANA tiba dilokasi kejadian dan langsung meminta keterangan kpd warga. 
 
Tim SAR gabungan mulai melakukan penyisiran baik lewat darat maupun sungai dengan menggunakan rubber Boat. Sampai hari ini korban belum ditemukan. 

Adapun Petugas yg ada di lapangan untuk melakukan pencarian terhadap korban terkaman buaya antara lain, BPBD (TRC PB) BASARNAS, Kepolisian, TNI, Tagana dan juga melibatkan Warga sekitar.

Untuk alat pencari korban terkaman buaya muara 2 (dua) unit Rubber Boat sampai saat ini tim belum berhasil mendapatkan korban terkaman buaya,"(red)

Komentar Anda