Thursday, 25 April 2024 | 11:52 PM

Trending News
02 October 2021,07:03 PM

BangkaNews.id -- Pangkalpinang Sebanyak 45 petugas, panitia dan pejabat struktural apel pagi bersama dalam rangka Kegiatan Pembinaan Fisik, Mental dan Disiplin (FMD) Tunas Muda Pengayoman 2017 serta Penyematan Tanda Kenaikan Pangkat tiga (tiga) Pegawai Lapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang Kemenkumham Babel dari Penata (II/c) ke Jenjang Penata Muda (III/a) 

Kegiatan Pembinaan Fisik, Mental dan Disiplin (FMD) bagi Petugas Tunas Muda Pengayoman 2017 merupakan penguatan, Kegiatan ini dilaksanakan di area sekitar Kantor dan Halaman Lapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang dengan jumlah peserta sebanyak 30 Peserta terdiri dari 27 Peserta dari Tunas Muda Pengayoman 2017 dan 3 Peserta dari alih golongan karena Kenaikan Pangkat Penyesuian Ijazah,Kegiatan Fisik, Mental dan Disiplin ( FMD) ini bekerja sama dengan Satuan Brimob Polda Kepulauan Bangka Belitung Sabtu 02 Oktober 2021 dimulai dari pukul 05.00 wib sampai 17.00 wib dengan Tema " Disiplin tidak disuruh, Bertanggung jawab tidak diminta " ujar Sugeng Hardono.

Adapun Kegiatan ini dilaksanakan guna memperkuat Kedisiplinan, Fisik, Mental dan Tanggap dalam menghadapi berbagai keadaan, seperti yang disampaikan oleh Sugeng Hardono, selaku Kalapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang beliau berkata bahwa, "Kegiatan ini dilaksanakan agar kita bisa menjaga kedisiplinan, membentuk fisik yang tangguh dan mental yang kuat bagi Petugas kita sekaligus agar kita bisa cepat tanggap dalam menghadapi berbagai keadaan kedepannya, sesuai dengan tugas kita sebagai insan pengayom dan petugas pemasyarakatan." Ujar Beliau dalam sambutannya dalam memimpin apel pagi.

Apel Bersama, dan juga Pengecekan Kesehatan, Latihan Baris-Berbaris, Pengamatan Lapangan Sekitar, Deteksi Dini Gangguan Keamanan Ketertiban, penguatan fisik dan mental yang dilanjutkan dengan pelatihan kesamaptaan yang diambil alih oleh Ipda Deny Dwi Pujianto., selaku Ketua Tim Instruktur dari Satuan Brimob Polda Kep. Babel beserta Team.

Diakhir kegiatan, dilaksanakan Upacara Penyematan Kenaikan Pangkat Pilihan Pegawai dari Pengatur (II/C) menjadi Penata Muda (III/A) orang pegawai. 

Dalam kegiatan ini Kalapas Narkotika Kelas IIA Pangkalpinang Sugeng Hardono menyampaikan bagi pegawai yang telah mendapatkan kenaikan pangkat untuk dapat meningkatkan kompetensi dan pengetahuannya dalam pelaksanaan tugas dan fungsinya sebagai petugas pemasyarakatan, "Tingkatkan Kompetensi, Terus belajar dan cari informasi-informasi terkait Tugas Pokok dan Fungsi kita sebagai Petugas Pemasyarakatan. 

Tantangan dan tanggung jawab kedepannya tentu akan semakin berat, oleh karena itu kita harus siap sedia dengan segala kondisi yang ada sebagai seorang petugas pemasyarakatan." Ungkapnya (red)

Komentar Anda