Wednesday, 24 April 2024 | 03:33 PM

Babel-Tuan-Rumah-Kegiatan-Baitul-Arqom-Paripurna-(BAP)-Pemuda-Muhammadiyah
24 November 2021,06:35 PM

BangkaNews.id -- Pangkalpinang Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) dipilih sebagai tuan rumah kegiatan Baitul Arqom Paripurna (BAP) Pemuda Muhammadiyah yang bakal diselenggarakan selama 3 hari di Fox Haris Hotel Pangkalpinang, mulai Jumat sampai dengan Minggu 26-28 November 2021.

Baitul Arqom Paripurna Pemuda Muhammadiyah merupakan puncak pendidikan kaderisasi tingkat tertinggi di Organisasi Otonomi (Ortom) Muhammadiyah.

Dalam pendidikan kader di Pemuda Muhammadiyah terbagi atas 3 tingkatan. Pertama dikenal dengan Baitul Arqom Dasar untuk tingkat kabupaten/kota, kedua Baitul Arqom Madya untuk tingkat provinsi dan ketiga Baitul Arqom Paripurna (BAP) tingkat pusat.

Khusus bagi kader yang sudah menyelesaikan pendidikan di tingkat BAP dapat mencalonkan diri atau dicalonkan menjadi ketua umum maupun pengurus Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

Baitul Arqam diharapkan bisa membentuk pribadi pimpinan Persyarikatan yang paripurna untuk mewujudkan masyarakat Islam yang sebenar-benarnya. Disamping itu, Baitul Arqom merupakan upaya untuk meneguhkan kembali ruh ber-Muhammadiyah.

Terpilihnya Bangka Belitung menjadi tuan rumah BAP tak lepas dari komunikasi yang dibangun Pimpinan Wilayah Pemuda Muhammadiyah Bangka Belitung yang dikomandoi Ketua PWPM Babel, Andika Saputra saat Tanwir Pemuda Muhammadiyah se Indonesia di Manado awal tahun lalu.

Andika Saputra dalam konfrensi pers kegiatan Pra Tanwir II Pemuda Muhammadiyah di Panti Aisyiyah Pangkalpinang, Rabu (24/11/2021) mengatakan, Baitul Arqom Paripurna Pemuda Muhammadiyah ini bakal diisi oleh pemateri nasional yang kompeten dibidangnya dan menduduki posisi strategis di Republik Indonesia terdiri dari beberapa guru besar, akademisi, Lembaga Negara (Ketua Komisi Yudisial) hingga anggota DPR RI seperti Prof. Dr. Abdul Muti M.Ed, Prof. Zakiyuddin Baidhawy M.Ag, Assoc. Prof. Wawan Gunawan A.W M.Ag, Prof. Dr. Mukti Fajar Nur Dewata SH. M.hum, Muhammad Najih SH. M.hum Ph.D, Fadillah Sabri ST. M.Eng, Drs. Hajrianto Y. Thohari, Dr. Saleh Partaonan Daulay M.Ag, M.hum, M.A, Prof. Hilman Latief M.A, Ph.D, Sukidi Ph.D, dan Ghufron Mustaqim dengan peserta Pemuda Muhammadiyah se Indonesia.

Menurut Andika, sampai saat ini peserta yang sudah mendaftar ke panitia di Bangka Belitung ada ratusan orang dengan syarat sudah menyelesaikan pendidikan kader di tingkat dasar dan madya. (Red)

Komentar Anda