Friday, 26 April 2024 | 02:41 PM

Abang-Hertza-:--Pemkot-Pangkalpinang-Tunjukkan-Eksistensi-Raih-Opini-WTP--diharapkan-Terus-Berlanjut
14 October 2020,07:13 PM

BangkaNews.id -- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pangkalpinang, Abang Hertza apresiasi penghargaan WTP yang diraih oleh Pemerintah Kota Pangkalpinang atas Laporan Keuangan Tahun Anggaran 2019 dari Pemerintah RI. 

Dalam tiga tahun berturut-turut dirinya berharap agar Pemkot Pangkalpinang bisa mempertahankan Opini Wajar Tanpa Pengecualian untuk di tahun 2020.

"Ini sangat luar biasa. Saya apresiasi yang penuh kepada Pemkot Pangkalpinang," katanya, Rabu (14/10/20).

Ia mengatakan, WTP itu merupakan suatu bentuk bahwa pengelolaan keuangan yang sangat baik. Dan itu tidak semua daerah yang mendapatkan WTP. 

"Ini yang ketiga kalinya, mempertahankan lebih sulit dari pada meraih," ucap Hertza. 

Ia menyampaikan, hari ini Pemkot Pangkalpinang menunjukkan eksitensi bahwa ini baik dibawah kepemimpinan Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil, Pemerintah bisa terus meraih WTP tersebut. 

Dari sisi opini tersebut lanjut Hertza atas penghargaan yang diberikan Pemerintah RI ini sekali lagi dirinya secara pribadi memberikan apresiasi yang sangat luar biasa kepada Pemerintah kota Pangkalpinang.

Atas prestasi ini Hertza berharap jangan jumawa dan tentunya terus suport. Keuangan ini kaitannya sangat besar termasuk juga dalam mendapatkan dana insentif daerah. Itu salah satu kategorinya adalah dengan mendapatkan WTP.

"Kita berharap ini akan terus berlanjut berkesinambungan dan memberikan efek yang positif bagi pembangunan di Kota Pangkalpinang," ungkapnya. ( La)

Komentar Anda