Friday, 26 April 2024 | 04:19 PM

Pangkalpinang
12 July 2019,03:17 PM

BangkaNews.id -- Pangkalpinang Panitia Pemberangkatan dan Pemulangan Haji Kantor Kementerian Agama Kota Pangkalpinang mulai melakukan penerimaan koper Jemaah Caon Haji (JCH) Tahun keberangkatan 2019 di aula Kantor pada Jumat, 12 Juli 2019.

Para panitia tersebut bekerja menerima, menimbang dan memeriksa koper para JCH sesuai dengan ketentuan yang berlaku dibawah pengawasan langsung Plh. Kepala Kantor Kemenag Pangkalpinang, Eyde Tusewijaya, S.E., M.M. dan Plh. Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh, H. Iwan Setiawan, S.I.P., M.H.

H.Iwan mengungkapkan, pihaknya sengaja mulai menerima koper JCH tersebut pada hari ini dikarenakan pada besok harinya, yaitu pada hari Sabtu, 13 Juli sebelum pukul 10.00. WIB, koper tersebut harus sudah dikumpulkan ke Kanwil Kemenag Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

�Hingga pukul 14.00. WIB ini, sudah sekitar 90% dari total 273 orang JCH dan 3 orang petugas kloter yang mengumpulkan koper ke Kantor Kemenag Kota Pangkalpinang, dan petugas masih kami siagakan hingga sore hari nanti sampai seluruh koper JCH terkumpul,� tutur H.Iwan.

Dalam kesempatan tersebut beliau juga sempat mengingatkan agar seluruh JCH dapat mematuhi ketentuan penandaan koper sesuai dengan berdasarkan Surat Edaran Kemenag Pusat tanggal 26 April 2019 tentang Penandaan Bagasi Tercatat, Barang Bawaan Jemaah Haji Reguler Tahun 1440 H/2019 M.

�Dalam edaran tersebut telah dijelaskan tentang ketentuan warna tanda rombongan yang harus ditempelkan di koper JCH dan identitas warna penanda sector, serta ketentuan aturan penerbangan yang tidak memperbolehkan menggunakan tali atau jaring sebagai pelapis koper untuk mempermudah pengaturan bagasi,� lanjutnya.

Ditambahkannya, untuk berat maksimal koper JCH tersebut adalah 15 Kg sesuai ketentuan dari maskapai penerbangan dan apabila ada koper yang melebihi ketentuan tersebut, maka kami minta JCH untuk menyesuaikan kembali isi kopernya sesuai dengan ketentuan tersebut.

�Kami berharap hingga sore nanti seluruh koper JCH Pangkalpinang sudah terkumpul semua, sehingga besok dapat langsung dibawa ke Kanwil Kemenag Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan,"harap Iwan.

Pada kesempatan itu, Beliau juga mengingatkan kembali mengenai jadwal keberangkatan JCH Pangkalpinang ke embarkasi Haji Palembang, yakni pada hari Minggu, 14 Juli 2019 dengan 2 kali penerbangan, yakni penerbangan pertama pada pukul 08.20 WIB dan penerbangan kedua pada pukul 11.10. Wib 

,"Diharapkan JCH sudah berada di asrama haji Bangka Beliitung 2 jam sebelum keberangkatan, karena disana nanti aka nada acara pelepasan oleh Gubernur dan Kakanwil Kemenag Provinsi Kepulauan Bangka Belitung."Pungkasnya. ( Gg )

Komentar Anda